Fabiola Febrinastri
Sabtu, 04 Mei 2024 | 18:43 WIB
Promo BRI dapat dinikmati oleh nasabah di 8 kota di Indonesia. (Dok: BRI)

dolomet.com - Bagi sebagian orang, akhir pekan (weekend) merupakan waktu yang dinanti. Sembari rehat bekerja, akhir pekan menjadi momen terbaik untuk berkumpul bersama keluarga, sahabat, atau orang terkasih.

Selama akhir pekan, kamu dan orang-orang terkasih pun dapat berbelanja bulanan, hunting fesyen kekinian, atau mencicipi kuliner lezat.
Momen itu akan semakin lengkap dengan memanfaatkan promo spesial dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI. Menariknya, promo BRI dapat dinikmati oleh nasabah di 8 kota di Indonesia.

Berikut adalah ulasannya.
1. Bandung

Nasabah BRI bisa menikmati diskon hingga 30% dengan potongan maksimal Rp 300.000 di restoran 8 Padi. Diskon ini bisa didapatkan untuk transaksi minimal Rp 250.000.

Baca Juga: Butuh Dana Cepat? Yuk! Tarik Tunai di ATM dengan Kartu Kredit BRI Bebas Biaya Admin

Diskon yang berlaku hingga 31 Mei 2024 itu dapat dimanfaatkan oleh pengguna Debit BRI, Kartu Kredit Bri (kecuali corporate card), dan Brizzi.

Promo menarik lain dari BRI juga bisa dimanfaatkan di Justus, Gubug Makan Mang Engking Kiara Arta, Paskal 219, dan Kunafe.

2. Palembang

Akhir pekan warga Palembang akan semakin menarik dengan diskon 10% dengan potongan maksimal Rp 25.000 dari BRI yang tersedia di sejumlah restoran, seperti Common Ground, Holycow, Kulu Kilir, Firepot, Holygyu, dan Pancious.

Promo itu dapat digunakan dengan minimal transaksi Rp 250.000 bagi pengguna Debit BRI dan Kartu Kredit BRI (kecuali corporate card), Brizzi, serta QRIS di BRImo.

Baca Juga: Hanya Bisnis Pepaya, Petani Ini Berhasil Kantongi Omzet Puluhan Juta Per Bulan

Kemudian, nasabah BRI juga bisa merasakan keseruan bermain golf di CGC Golf Driving Range dengan diskon 10 persen untuk minimal transaksi Rp 150.000.

3. Banjarmasin

Makan hemat bersama keluarga bisa dirasakan warga Banjarmasin di Shukago lewat promo Buy 3 Get 1 Free menggunakan Debit BRI dan Kartu Kredit BRI serta Brizzi.

Selain itu, warga Banjarmasin juga bisa berwisata kuliner secara hemat di Dinasty Co, Ayam Penyet Ria, Pan & Co, Willies Bakery, dan Ikan Goreng Cianjur Samarinda.

4. Makassar

Gyutan, rosu, karubi, tomobara, dan chicken teriyaki merupakan menu-menu yang tak boleh dilewatkan saat bersantap di Akira Dragon Makassar. Semua menu ini akan semakin nikmat dengan memanfaatkan promo BRI diskon 20%. Promo ini berlaku bagi pengguna Kartu Kredit BRI, kecuali corporate card.

Diskon serupa juga bisa kamu nikmati saat bersantai di The Saigon, Akira Grill, Xo Suki, Golden Asian, Cha Chaan Teng, dan Café Numericca 29.

5. Medan

Akhir pekan bagi warga Medan rasanya tak lengkap tanpa berbelanja bulanan. Apalagi, kamu bisa mendapatkan promo gratis 1 liter minyak goreng saat berbelanja di Suzuya Supermarket dan Irian Supermarket.

Promo tersebut berlaku untuk pembayaran menggunakan Debit BRI dan QRIS di BRImo melalui EDC BRI.

Setelah puas berbelanja, kamu dan keluarga bisa makan siang bersama secara hemat di Interlokal dengan diskon 10 persen dan maksimal potongan Rp 50.000 menggunakan QRIS di BRImo dan Debit BRI.

6. Padang

Siapa tak kenal Shuku Fuku. Restoran keluarga yang menyajikan masakan Indonesia dan Asia ini merupakan salah satu tempat favorit untuk berkumpul di akhir pekan.

Ayam goreng telur asin, kwetiau siram seafood, tongseng, serta berbagai sajian kopi bisa dinikmati secara lebih hemat berkat diskon 15 persen untuk minimal transaksi Rp 150.000.

7. Malang

Rawon telah menjadi kuliner yang tak terpisahkan bagi warga Kota Malang. Sajian ini pun dapat dinikmati secara lebih hemat di restoran Rawon Rampal berkat potongan harga Rp 5.000 dengan minimal transaksi Rp 100.000.

Promo lain juga bisa dinikmati selama akhir pekan di Warung Kiroman, Chiling, dan Toko Roti Cengli.

8. Jakarta

Sebagai kota yang tidak pernah tidur, waktu akhir pekan pun kerap dimanfaatkan warga Jakarta untuk berburu kuliner.

Di Cawan Resto and Coffee, misalnya, kamu bisa menikmati diskon 20 persen dengan maksimal potongan Rp 50.000 untuk minimal transaksi Rp 250.000.

Keseruan akhir pekan juga bisa dirasakan secara hemat merchant lain, seperti Sorcery, Jessiva Skin, Osbond Gym Line, dan Daiso.

Itulah berbagai promo menarik dan hemat dari BRI yang dapat menambah keseruan akhir pekan. Yuk, rasakan berbagai kemudahan transaksi dari BRI dengan membuka Tabungan BRI via BRImo dan aktifkan segera Debit BRI kamu. Sebab, Tabungan BRI pas buat kamu.

Jangan lupa download BRImo melalui App Store, Play Store, atau Huawei App Gallery di smartphone. Selalu update BRImo agar transaksi semakin mudah.

Follow juga Instagram @bankbri_id untuk mendapatkan informasi promo-promo menarik lain dari merchant-merchant BRI.

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai berbagai promo BRI, kamu bisa klik laman berikut.

Load More