Suara.com - Tim Persib Bandung bersama Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar, takziah ke rumah duka dokter Rafi Ghani, yang terletak di Jalan Beunteur, Kota Bandung, Kamis (26/12/2024).
Rombongan tim Persib datang ke rumah almarhum Rafi Ghani, setelah menggelar latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, untuk persiapan menghadapi Persis Solo.
Pada kesempatan tersebut, seluruh pemain asing hadir seperti David da Silva, Ciro Alves, Kevin Ray Mendoza, Mateo Kocijan, Gustavo Franca, Tyronne del Pino dan Mailson Lima.
Sedangkan pemain lokal, Robi Darwis dan Kakang Rudianto juga hadir setelah memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.
Hanya Dedi Kusnandar dan Rezaldi Hehanusa yang tidak terlihat, keduanya tidak hadir lantaran sedang menjalankan program pemulihan cedera.
Dedi sendiri sebelumnya hadir di rumah duka pada Senin (23/12/2024) malam dan ikut mengantarkan jenazah Rafi Ghani ke tempat pemakaman umum (TPU) Sirnaraga, Kota Bandung, Selasa (24/12/2024).
Sebagai informasi, dokter tim Persib Rafi Ghani meninggal dunia pada Senin (23/12/2024) malam di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS), Kota Bandung.
Umuh Muchtar mengatakan, skuat Maung Bandung sengaja datang ke rumah almarhum, lantaran sebelumnya ada beberapa pemain yang tidak dapat hadir.
"Kan kemarin tidak lengkap, kemarin juga yang asingnya itu rata-rata ke Jakarta, termasuk Bojan juga ya pelatih (ke Jakarta). Kemarin mereka sudah bilang, nanti saja tanggal 26 kita berkumpul ke rumah duka," kata Umuh.
Baca Juga: Bojan Hodak Kasih Bonus untuk Pemain Persib: Mereka Pantas Mendapatkannya
Manajemen dan tim Persib menurut Umuh, sangat berduka dan kehilangan dengan kepergian Rafi Ghani.
Pasalnya, sosok almarhum sangat penting di skuat Maung Bandung serta turut mengantarkan tim meraih gelar juara Indonesia Super League (ISL) 2014 dan BRI Liga 1 2023/2024.
"Alhamdulillah semua hadir dan lengkap, tidak ada yang tidak hadir kecuali Dado (Dedi Kusnandar) tapi kan kemarin dia selalu hadir (di rumah duka dan di pemakaman). Berbelasungkawa lah dan mereka pun sedikit ada ingat untuk memberi sesuatu kepada istrinya," jelasnya.
Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengaku terkejut saat mendapat informasi Rafi Ghani meninggal dunia. Selain itu, kehadiran tim ke rumah duka untuk memberikan dukungan kepada keluarga agar tetap tabah.
"Kami pergi ke rumah keluarganya sekarang. Ini membuat semua orang terkejut. Tentu saja, ini tidak mudah bagi mereka, tetapi kami akan memberikan dukungan dan menemui keluarga (dokter Rafi)," ungkap Bojan.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Jadwal Penutup Paruh Pertama BRI Liga 1: Laga Panas di Solo dan Bali
-
Persib Dapat Tambahan Tenaga Baru Jelang Lawan Persis Solo
-
Cerita Pelatih Fisik Persib Bandung Rayakan Natal di Indonesia: Kami Menikmati...
-
Tak Terkalahkan, Persib Produktif Cetak Gol dan Mimin Kemasukan Hingga Pekan ke-16
-
Jelang Lawan Persis Solo, Bojan Hodak: Tidak Ada Cedera Baru
Terpopuler
- Harga Emas Antam Tiba-tiba Naik Jadi Rp1.528.000/Gram Hari Ini
- Kalahkan Singapura, Satu Kaki Vietnam di Final Piala AFF 2024
- 6 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Memori 256 GB Terbaik Desember 2024
- Tragedi di Desa Miau Baru: Pemilik Kebun Sawit Ditemukan Tewas, Diduga Dibunuh
- Budaya Dayak Hiasi Desain Rp 1 Triliun Istana Wapres di IKN
Pilihan
-
Kalahkan Singapura, Satu Kaki Vietnam di Final Piala AFF 2024
-
Erick Thohir Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI, jika...
-
Kaleidoskop Timnas Indonesia 2024: Era Pemain Keturunan, Cetak Sejarah Hingga Kangen Elkan Baggott
-
Kevin Diks: Aku Kehilangan Jati Diri
-
Shin Tae-yong Punya Buzzer? Sumardji: Saya Gak Bisa Jawab tapi...
Terkini
-
Tak Terkalahkan, Persib Produktif Cetak Gol dan Mimin Kemasukan Hingga Pekan ke-16
-
Jadwal Penutup Paruh Pertama BRI Liga 1: Laga Panas di Solo dan Bali
-
Gol Iliman Ndiaye Buat Manchester City Merana di Etihad Stadium
-
Kalahkan Singapura, Satu Kaki Vietnam di Final Piala AFF 2024
-
Update Terkini 3 Pemain Timnas Indonesia di Bursa Transfer Eropa, Semua Jadi Incaran!
-
3 Pemain BRI Liga 1 Paling Mengerikan dan Konsisten Sepanjang 2024
-
Media Jerman Bicara Soal Biaya Transfer Kevin Diks, Disebut Rendah?
-
Jay Idzes Dianggap Pantas Gabung Klub Papan Atas Serie A, Ini 3 Alasannya
-
Persib Dapat Tambahan Tenaga Baru Jelang Lawan Persis Solo
-
Bukti Kuat Bahrain Tetap Beri Ancaman Serius untuk Timnas Indonesia Meski Main di Stadion GBK