Suara.com - Kimberly Ryder telah resmi bercerai dengan Edward Akbar pada 29 November 2024 lalu. Salah satu fakta yang bikin heboh mengenai Edward hanya memberikan nafkah Rp 2 juta per bulan.
Edward Akbar jadi dituding pelit. Di sisi lain, Kimberly Ryder menuai kritik karena tidak mau menerima kemampuan Edward dalam memberikan nafkah.
Kepada Melaney Ricardo, Kimberly Ryder membantah bahwa alasannya menceraikan Edward Akbar adalah nafkah. Perkara nafkah pun sebenarnya bocor dari ibu Kimberly yang terlampau kecewa dengan sang mantan menantu.
"Aku ikhlas dengan semuanya. Tapi elu (Edward Akbar) harus memperlakukan aku dengan hormat dong, lu harus sayangin gue dong," ujar Kimberly Ryder dalam konten YouTube yang dibagikan Melaney Ricardo pada Kamis (19/12/2024).
"Dan kamu harus ngasih bantuan yang setimpal di rumah juga. Kan aku masak, merawat anak-anak lebih dari dia, coba diimbangin gitu loh. Masa aku jadi bapaknya, aku jadi ibunya juga," sambungnya.
Selama menikah, Kimberly Ryder pun dilarang kerja untuk mendampingi anak-anaknya di usia emas. Untuk hal yang satu itu, Kimberly bersyukur karena anak-anaknya jadi lebih dekat dengannya ketimbang Edward Akbar.
"Aku bersyukur karena dia memaksakan itu (tidak bekerja untuk merawat anak). Karena pada akhirnya, mereka (anak-anak) lebih deket sama aku. Walah, kok jadi bumerang ke dianya. Mungkin karena niatnya kurang baik ya," singgung Kimberly.
Setelah bercerai, Kimberly Ryder rupanya baru melihat bahwa Edward Akbar kemungkinan mengidap gangguan kepribadian narsistik atau Narcissistic Personality Disorder (NPD). Orang-orang di sekitar Kimberly justru lebih dulu menyadarinya.
Baca Juga: Sinopsis Serial Waktu Kedua yang Jadi Comeback Kimberly Ryder, Tayang Hari Ini!
"Aku dulu nggak melihat itu. Tapi banyak orang membuka mataku, atau berkomentar, kalau dia itu NPD. Aku pas sama dia, aku nggak ngeliat. NPD kan belum rame kayak sekarang," terangnya.
Kimberly Ryder kemudian mencari tahu tentang NPD dan menemukan ciri-ciri yang sesuai dengan kepribadian Edward Akbar. Salah satu yang paling dirasakan Kimberly adalah manipulatif.
"Fakta bahwa dia banyak bersikap manipulatif, terus dia nggak mau kita lebih di atasnya dia, dia mau enak-enak aja dari kita. Pokoknya banyak lah," pungkas ibu dua anak tersebut.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Jarak Kehamilan Kimberly Ryder Hanya 3 Bulan, Ini Bahaya Melahirkan Jarak Dekat
-
Cerita Kimberly Ryder Soal Lemari Plastik Warna-warni di Rumah Sederhananya dengan Edward Akbar: Itu Bukan...
-
Curhat Pilu Kimberly Ryder Dilarang KB oleh Edward Akbar
-
Demi Lindungi Kimberly Ryder, Natasha Ryder Pernah Bawa Anjing Doberman Buat Gigit Edward Akbar
-
Kimberly Ryder Curiga Mantan Suami Alami NPD, Apa Gejalanya?
Terpopuler
- Jalan Poros Menuju IKN Longsor dan Terbelah Dua, Warga Rekam Kejadian Mencekam
- Meninggal Dunia, Awang Faroek Tinggalkan Filosofi Ikhlas dan Kejujuran dalam Kerja
- Awang Faroek Ishak Meninggal Dunia, Kalimantan Timur Berduka
- BRIDA Kaltim Buka Peluang bagi Pelajar SMA/SMK untuk Menjadi Peneliti Handal
- Bertahan Hidup di Laut, Kukuh Bawa Jenazah Temannya Selamat ke Pelabuhan
Pilihan
-
Kaleidoskop Kasus Artis 2024, Pornografi Siskaeee hingga Polemik Donasi Agus
-
Kronologi NewJeans Keluar dari ADOR, Apakah Bakal Bubar?
-
Rekomendasi Film Bioskop Akhir Pekan November 2024: Ada Horor, Aksi, dan Drama!
-
Chord dan Lirik Lagu Lauhul Mahfudz Yono Bakrie: Ungkapan Mendalam Tentang Penantian Jodoh
-
Ternyata Ini Arti "Apateu" yang Viral! Simak Makna dan Lirik Lagu Terbaru Rose dan Bruno Mars
Terkini
-
Langganan Film Horor, Gisellma Firmansyah Ingin Jajal Main Film Action dan Komedi Romantis
-
for Revenge Berkolaborasi Dengan Meiska Merilis 'Sadrah' Versi Akustik
-
Duh, Lil Wayne hingga Chris Brown Disebut Selewengkan Dana Hibah Covid untuk Foya-Foya
-
Beda Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Rayakan Hari Ibu, Ada yang Tak Pajang Foto Mertua
-
Habib Jafar Ungkap Cara Beri Ucapan Selamat Natal yang Tak Dilarang Islam
-
Wave of Wonders dan Samantha Pangkey Rilis Lagu Emosional Berjudul Doa Pemulihan
-
Jangan Jorok! Lagu Nookie Limp Bizkit Bukan Sekedar Tentang 'Begituan'
-
Gerindra Tidak Terima PDIP Kritik Kenaikan PPN 12 Persen, Pandji Pragiwaksono Beri Reaksi Tak Terduga
-
Kasih Amplop ke Gus Kautsar dan Lewati Gus Miftah, Adab Gus Iqdam Dipuji
-
Ratu Rizky Nabila Curhat di Lagu Terbaru, Waktu yang Salah