dolomet.com - Persib Bandung gagal lolos ke babak 16 besar AFC Champions League Two (ACL II) setelah menyerah 3-4 kepada Zhejiang FC pada pertandingan keenam Grup F di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (5/12/2024) malam.
Franko Andrijasevic dan Jean Kouassi masing-masing menyumbangkan dua gol tim tamu, sedangkan Persib mendapatkan tiga gol dari Beckham Putra, David Da Silva dan Tyronne.
Kekalahan ini membuat Persib tetap peringkat empat klasemen Grup F dengan lima poin dari enam laga, sedangkan Port FC dan Lion City Sailors memastikan diri lolos ke babak selanjutnya setelah sama-sama mengumpulkan 10 poin.
Persib bermain menekan sejak menit awal, tetatapi pertahanan rapat Zhejiang menggagalkannya.
Baca Juga: 4 Pemain Absen, Bojan Hodak Pastikan Persib Siap Tempur Hadapi Zhejiang FC
Pada menit ke-15 Zhejiang unggul lebih dahulu dari tendangan Franko Andrijasevic yang terbebas dari kawalan untuk membawa timnya memimpin 1-0.
Persib nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-20 ketika tendangan Ciro Alves di dalam kotak penalti lawan digagalkan kiper Zhejiang.
Zhejiang menggandakan keunggulan pada menit ke-22 setelah memanfaatkan kesalahan Nick Kuipers di lini pertahanan yang diselesaikan menjadi gol dari Jean Kouassi.
Pada menit ke-31 Persib memperkecil ketertinggalan lewat aksi Beckham Putra di dalam kotak penalti yang berakhir gol sehingga kedudukan berubah 2-1.
Pada menit ke-39 Zhejiang menambah keunggulan menjadi 3-1 setelah memanfaatkan kesalahan lini pertahanan Persib yang dituntaskan menjadi gol oleh Franko Andrijasevic.
Pada awal babak kedua, Zhejiang masih mendominasi pertandingan dengan beberapa kali menusuk lini pertahanan Persib.
Pada menit ke-57 Jean Kouassi mencetak gol keduanya dari tendangan di dalam kotak penalti sehingga skor berubah 4-1.
Pada menit ke-70 Persib memperkecil ketertinggalan menjadi 2-4 dari sundulan David Da Silva yang meneruskan sebuah sepak pojok.
Persib kembali menciptakan gol pada menit ke-95 dari gol penalti yang dilesakkan Tyronne.
Susunan Pemain
Persib Bandung: Kevin Ray Mendoza (PG); Nick Kuipers, Gustavo Franca, Mateo Kocijan; Edo Febriansah, Marc Klok, Adam Alis, Rachmat Irianto; Mailsom Lima, Ciro Alves, Beckham Putra.
Pelatih: Bojan Hodak
Zhejiang FC: Zhao Bo (PG); Sun Zhengao, Wang Yang, Sun Guowen, Wang Dongsheng; Li Tixiang, Wu Wei, Cheng Jin, Gu Bin; Jean Kouassi, Franko Andrijasevic.
Pelatih: Jordi Vinyals
Berita Terkait
-
Usai Jalani Operasi, Dokter Tim Persib Beberkan Kondisi Dedi Kusnandar
-
Persib Belum Terkalahkan di BRI Liga 1, Bojan Hodak Bicara Persaingan dengan Persebaya
-
Persiapan Singkat, Persib Tetap Targetkan Kemenangan atas Persita
-
Persita Siap Hentikan Tren Positif Persib
-
Kondisi Terkini Kaki Dedi Kusnandar Terlipat Usai Alami Cedera Horor Persib vs Barito Putera
Terpopuler
- STY Ancam Rizky Ridho: Kamu Nggak Bakal Saya Mainkan!
- Kimberly Ryder Baru Sadar Edward Akbar NPD Usai Cerai
- Daftar 4 Artis Indonesia Peluk Kristen Pulang Umrah, Termasuk Paman Ivan Gunawan hingga Lukman Sardi!
- Reaksi Guru Kiano saat Peluk Paula Verhoeven Disorot: Tanpa Kata...
- Gibran Terciduk Ulangi Kesalahan Penggunaan 'Para', Warganet: Beneran Nggak Ngerti atau Sengaja?
Pilihan
-
Jalan Poros Menuju IKN Longsor dan Terbelah Dua, Warga Rekam Kejadian Mencekam
-
Meninggal Dunia, Awang Faroek Tinggalkan Filosofi Ikhlas dan Kejujuran dalam Kerja
-
Awang Faroek Ishak Meninggal Dunia, Kalimantan Timur Berduka
-
BRIDA Kaltim Buka Peluang bagi Pelajar SMA/SMK untuk Menjadi Peneliti Handal
-
Bertahan Hidup di Laut, Kukuh Bawa Jenazah Temannya Selamat ke Pelabuhan
Terkini
-
Penuhi Kebutuhan Tempat Berkumpul yang Nyaman dan Terjangkau, Rooms Inc dBotanica Bandung Hadirkan Arisan Package
-
Momen Emosional Jelang Duel Persib vs Persita, Pemain Dilepas Ibu dan Istri Menuju Lapangan Hijau
-
Warga Desa Cikadu Korban Pergerakan Tanah Direlokasi ke Lahan Milik Pemkab Sukabumi
-
Amankan Perayaan Natal dan Tahun Baru, Polres Sukabumi Kota Bentuk Tim Macan Bintana
-
DPRD Ingatkan Pemkot Bogor Kaji Operasional BisKita Secara Komprehensif